North for Men
North For Men Fairness Face Cream
(5)
Lihat semua 5 Ulasan
(5)
Lihat semua 5 Ulasan

Deskripsi

Krim wajah dengan formula yang tidak lengket dan mudah menyerap, dilengkapi SPF 18 dan pelembap yang menjaga kulit Anda agar senantiasa terasa lembut ternutrisi. Dengan kebaikan Polar White Complex yang membantu menyamarkan bintik gelap untuk kulit yang tampak lebih cerah, sementara SPF 18 menjaga kulit dari munculnya bintik gelap baru. Telah melewati uji dermatologi.

Aplikasikan setiap pagi setelah serum. Baurkan lembut ke seluruh wajah dengan ujung jari, hindari area mata.

ARCTIC PRO DEFENCE: Ekstrak akar ikonik dari Siberia Timur, kaya antioksidan untuk menjaga kulit Anda dari agresor internal dan eksternal. EKSTRAK RUMEX:


Dikenal dengan kandungannya yang dapat membantu menjaga kecerahan kulit, Ekstrak Rumex membantu merawat kulit dari pigmentasi berlebih untuk warna kulit yang tampak merata.

Untuk setiap pria hebat, setiap hari adalah lembaran baru – kesempatan terbaik untuk menaikkan standar.Tampil segar dan menawan sangatlah penting, berangkat dari sana kami memperbarui formulasi rangkaian produk perawatan pria North for Men untuk memberikan manfaat yang lebih baik lagi. Agar setiap pagi, saat Anda menatap cermin, Anda semakin bersemangat untuk menjalani hari yang hebat.
Estimasi pengiriman dalam kota dan sekitarnya hingga 3 hari kerja, luar kota hingga 5 hari kerja. Pengiriman ke Bangka Belitung, Kalimantan Barat, dan Papua dilakukan dari Jakarta, estimasi 5-10 hari kerja.
Bagikan