24 Jam Perawatan Blemish Dengan NovAge Blemish Care

Apa Itu Blemish? 24 Jam Perawatan Blemish Dengan NovAge Blemish Care

Dalam rutinitas perawatan kulit sehari-hari, Anda akan menemui berbagai istilah. Salah satu yang populer adalah blemishes atau blemish. Dalam artikel ini, kita akan membahas apa itu blemish, jenis-jenis blemish, penyebab serta cara perawatan blemish dengan menggunakan produk dari Oriflame. Simak selengkapnya sampai tuntas, ya!

Apa Itu Blemish?

Blemish adalah istilah yang digunakan untuk menunjukkan ketidaksempurnaan atau noda yang muncul di permukaan kulit. Ini bisa termasuk berbagai masalah kulit seperti jerawat, whiteheads, blackheads, diskolorasi (perubahan warna), bekas luka hingga dark spot. 

Jadi, ketika kulit Anda mengalami blemish, artinya ada perubahan visual yang mungkin ingin Anda atasi atau sembunyikan. Penyebab blemish tentu berbeda-beda, tergantung jenisnya. 

Jenis-jenis Blemish

Jenis blemish

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, blemishes merupakan istilah yang mewakili beberapa jenis masalah kulit yang menimbulkan bekas secara visual. Ada beberapa jenis blemishes yakni: 

Jerawat

Jerawat termasuk komedo hitam (blackheads) dan komedo putih (whiteheads) adalah jenis blemish yang paling umum. Jerawat dapat disebabkan oleh penyumbatan folikel rambut oleh minyak berlebih, bakteri atau kotoran. Bisa juga disebabkan oleh perubahan hormonal. Jerawat bisa meninggalkan bekas berupa bintik hitam sampai bekas luka yang dikenal sebagai blemish juga. 

Papula

Papula adalah lesi kulit berukuran kecil dengan berbagai jenis, biasanya diameternya sekitar 1 cm. Warnanya bervariasi, ada yang merah muda sampai cokelat. Contoh papula antara lain adalah ruam karena cacar air, infeksi kulit atau eksim. Psoriasis dan herpes zoster juga bisa menyebabkan terbentuknya papula.

Age Spots

Age spots juga merupakan salah satu jenis blemish. Bintik-bintik ini bisa terbentuk di area tubuh mana saja yang terkena sinar matahari. Kondisi ini paling sering terjadi pada mereka yang sudah berusia di atas 50 tahun tapi bisa juga terjadi pada mereka yang berusia lebih muda. Age spots merupakan salah satu jenis hiperpigmentasi.

Tanda Lahir

Tanda lahir biasanya muncul lahir atau segera setelah kelahiran. Bentuknya bisa berbeda-beda, begitu juga ukuran dan warnanya. Tanda lahir ada yang bisa menghilang dengan sendirinya seiring dengan berjalannya waktu seperti hemangioma atau bercak salmon. Ada juga yang membutuhkan penanganan medis tertentu untuk menghilangkannya.

Rambut Tumbuh ke Dalam

Teknik menghilangkan bulu seperti mencabut, waxing atau mencukur kadang bisa menyebabkan rambut tumbuh ke dalam (ingrown hair). Rambut yang tumbuh ke dalam ini bisa terperangkap dalam kulit, menyebabkan terbentuknya benjolan merah.

Rambut yang tumbuh ke dalam juga bisa membengkak dan berisi cairan. Warnanya bisa merah, kuning atau putih dan terasa sakit atau tidak nyaman saat disentuh.

Melasma

Melasma adalah masalah blemish yang paling sering terjadi selama masa kehamilan. Melasma ditandai dengan bercak kecokelatan. Melasma dapat disebabkan oleh paparan sinar matahari dan perubahan hormon.

Hiperpigmentasi

Produksi melanin berlebih bisa menyebabkan warna kulit jadi tidak merata. Ini juga bisa ditandai dengan munculnya bercak-bercak gelap di permukaan kulit wajah. Hiperpigmentasi bisa disebabkan oleh luka jerawat, paparan sinar matahari atau karena perubahan hormon (misalnya saat masa kehamilan).

Luka

Luka di permukaan kulit muncul ketika bagian dermis rusak. Dermis adalah lapisan dalam kulit tempat pembuluh darah kecil (kapiler), folikel rambut, kelenjar keringat dan ujung saraf berada. Apa pun yang menyebabkan kulit terbuka, dapat menimbulkan jaringan parut.

Apa yang Menyebabkan Blemish?

Setelah mengetahui apa saja jenis-jenis blemish, Anda juga perlu tahu bahwa penyebab masing-masing masalah blemish berbeda-beda. Apa saja?

● Virus. Blemish seperti cacar air dan herpes disebabkan oleh virus

● 
Infeksi. Beberapa masalah infeksi di kulit termasuk ingrown hair bisa menyebabkan blemish

● 
Genetik. Jerawat juga bisa disebabkan faktor genetik. Begitu juga kondisi medis lain seperti penyakit Darier (Darier’s disease) atau penyakit Fabry (Fabry’s disease)

● 
Eksposur sinar matahari. Paparan sinar matahari terus menerus, khususnya sinar UVA dan UVB bisa menyebabkan munculnya hiperpigmentasi, kanker kulit dan kerusakan kulit lainnya

● 
Penyumbatan pori. Produksi sebum berlebih bisa menyebabkan blemish. Produksi sebum berlebih ini umumnya terjadi karena perubahan hormon di masa puber. Sebum berlebih yang bercampur dengan sel-sel kulit mati, kotoran dan bakteri bisa menyebabkan jerawat, komedo, pustula dan lain sebagainya

● 
Pola makan. Apa yang Anda makan juga bisa berdampak pada kondisi kulit. Alergi makanan dan dermatitis kontak bisa menyebabkan iritasi kulit. Beberapa orang mengalami masalah jerawat karena mengonsumsi susu.

● 
Konsumsi obat-obatan. Beberapa obat baik obat resep maupun yang dijual bebas bisa menyebabkan efek samping berupa jerawat. Obat ini misalnya kortikosteroid, lithium dan obat anti kejang.

Penyebab blemish ini juga berpengaruh pada jenis perawatan yang Anda butuhkan untuk mengatasinya. Jika penyebabnya berkaitan dengan masalah genetik atau penyakit tertentu, konsultasikan masalah Anda dengan dokter terlebih dahulu.

Perawatan Blemish Terbaik dengan NovAge Targeted 24-hour Blemish Care

NovAge Targeted 24-hour Blemish Care

Blemish yang disebabkan oleh jerawat kerap menimbulkan tampilan kulit yang kemerahan dan membuat tidak percaya diri. Bagi Anda yang memiliki masalah blemish yang disebabkan oleh jerawat dan ingin mengatasi masalah ini dengan segera, Oriflame mempersembahkan NovAge Targeted 24-hour Blemish Care.

Seperti namanya, formula baru dari Oriflame ini dirancang khusus untuk membantu mengatasi blemish karena jerawat, sesegera mungkin, setelah jerawat muncul. Formula aktif salicylic acid, glycerin dan berbagai bahan lainnya akan membantu menyamarkan tampilan kulit yang kemerahan, menjaganya dari perkembangan jerawat sehingga kulit tampak lebih bersih.


Cara penggunaannya pun sangat mudah. Cukup oleskan sedikit gel langsung ke bagian yang berjerawat atau rentan berjerawat. Aplikasikan segera sesaat setelah Anda merasakan jerawat muncul. Gunakan setiap hari sampai kulit terlihat bersih.


Bersama rangkaian perawatan kesehatan dan kecantikan kulit dari Oriflame, dapatkan kulit yang bersih, sehat, cantik dan bebas dari blemish yang mengganggu!