Oriflame Comforting Facial Toner

Kandungan Hydrating Toner Terbaik untuk Pemilik Kulit Berminyak

Punya kulit berminyak? Simak beberapa ingredients toner yang cocok untuk Anda yang punya kulit berminyak berikut ini!

Hydrating toner merupakan salah satu produk perawatan berbentuk cairan atau air yang dipakai untuk membersihkan dan melembapkan kulit. Perawatan dengan menggunakan hydrating toner akan membantu Anda mengangkat sel-sel kulit mati serta menghidrasi kulit.

Saat ini, ada banyak sekali opsi toner yang bisa Anda temukan di pasaran. Toner ini bisa digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kulit, baik untuk kulit kering, berminyak atau acne-prone, hingga sensitif.

Toner sendiri diaplikasikan setelah Anda selesai mencuci wajah. Toner memiliki sejumlah manfaat, tergantung pada jenis toner yang digunakan dan ingredients atau bahan-bahan yang ada di dalamnya. Bahan yang digunakan untuk toner kulit kering, tentu berbeda dengan mereka yang punya kulit sensitif. Begitu juga bagi Anda yang memiliki kulit cenderung berminyak.

Bagaimana Anda Tahu Kalau Kulit Anda Berminyak?

Kulit berminyak ditandai dengan penampakan mengilap dan pori-pori membesar. Ini disebabkan karena produksi sebum yang berlebihan. Kulit berminyak paling sering memengaruhi wajah. Beberapa gejala yang mungkin Anda rasakan ketika memiliki kulit berminyak antara lain adalah:

  • Wajah yang terlihat mengilap dengan pori-pori yang melebar dan terlihat jelas
  • Kulit yang terlihat tebal atau kasar
  • Jerawat muncul sesekali, kadang terus-menerus
  • Pori-pori tersumbat dan muncul komedo

Orang dengan kulit berminyak mungkin akan mengalami kesulitan memilih makeup yang sesuai dengan kulit mereka. Ini karena makeup bisa bercampur dengan minyak yang ada di permukaan kulit wajah sehingga memberikan konsistensi yang berbeda.

Gejala kulit berminyak dan tingkat keparahannya mungkin berbeda-beda pada setiap orang. Faktor genetik, perubahan hormon, hingga stres juga bisa berpengaruh pada seberapa banyak produksi sebum di kulit Anda.

Apa Manfaat Toner bagi Kulit Berminyak?

Penggunaan toner, termasuk hydrating toner, sangat efektif untuk mengontrol kulit berminyak. Toner akan menghilangkan sisa minyak serta kotoran yang tertinggal—baik yang berasal dari debu maupun sisa makeup. Ini dapat membantu mengurangi munculnya pori-pori yang membesar akibat minyak berlebih yang diproduksi oleh kelenjar sebaceous.

Bahan-bahan dalam Toner yang Cocok untuk Kulit Berminyak atau Acne-Prone

Kulit berminyak merupakan masalah yang umum. Kulit berminyak sendiri merupakan kondisi saat kelenjar sebaceous pada kulit memproduksi sebum dalam jumlah yang terlalu banyak. Sebum sendiri adalah minyak alami yang diproduksi untuk menjaga kelembapan kulit.

Banyak orang menyangka bahwa kulit berminyak tidak perlu dihidrasi. Padahal hidrasi adalah kebutuhan semua jenis kulit. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menghidrasi kulit berminyak adalah dengan menggunakan hydrating toner. Kunci memilih hydrating toner terbaik untuk kulit berminyak adalah dengan memastikan formulanya sesuai dengan kulit Anda.

Bagi Anda yang memiliki kulit cenderung oily, simak beberapa bahan terbaik dalam toner untuk kulit berminyak berikut ini!

Asam Salisilat
Asam salisilat atau salicylic acid merupakan asam beta-hidroksi (BHA) yang larut dalam lemak atau minyak. Bahan satu ini bisa menembus penghalang minyak sampai ke dalam pori-pori hingga ke kelenjar sebaceous. Inilah yang akan membantu mengurangi kelebihan minyak pada kulit sekaligus mengurangi jerawat.

Asam salisilat juga berfungsi sebagai eksfoliator kimiawi yang berarti bisa membantu pengelupasan sel-sel kulit mati yang sudah kering. Proses ini bisa mencegah sel-sel kulit mati menyumbat pori-pori sehingga frekuensi munculnya jerawat bisa dikurangi.

Witch Hazel
Ingredients pada toner berikutnya yang cocok untuk kulit berminyak adalah witch hazel. Witch hazel merupakan salah satu bahan yang belakangan sangat populer digunakan oleh berbagai brand skincare di berbagai belahan dunia. Witch hazel sendiri adalah tanaman yang biasa digunakan sebagai astringent—zat yang bisa mengencangkan pori-pori dan mengurangi kemerahan serta pembengkakan pada kulit.

Witch hazel memiliki kemampuan untuk membersihkan kulit jauh hingga ke dalam pori-pori. Ini dapat membantu Anda mengatasi komedo atau jerawat yang disebabkan oleh kelebihan minyak dan penyumbatan pori-pori karena sel-sel kulit mati. Manfaat lain dari witch hazel adalah bisa menghilangkan minyak berlebih dari kulit yang pada akhirnya dapat mengurangi jerawat.

AHA
AHA atau asam alfa-hidroksi merupakan sekelompok asam yang berfungsi sebagai eksfoliator kimiawi. Pakar kesehatan kulit berpendapat bahwa AHA merupakan salah satu ingredients yang ideal bagi kulit yang cenderung berjerawat dan berminyak. Ini karena proses eksfoliasi bisa membantu menghilangkan sel-sel kulit mati yang menyumbat pori.

Beberapa jenis asam yang termasuk AHA adalah asam laktat dan asam glikolat. AHA juga diketahui bisa membantu menyeimbangkan kelembapan di kulit sehingga membuatnya tetap terhidrasi.

Berdasarkan sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2010, ditemukan bahwa prevalensi jerawat pada 64,2% peserta penelitian mengalami penurunan setelah mereka menggunakan AHA selama 60 hari.

Tea Tree Oil
Tea tree oil atau yang dikenal juga sebagai minyak melaleuca merupakan minyak esensial yang berasal dari daun tea tree asal Australia. Jika dioleskan secara topical, minyak ini memiliki sifat antibakteri. Tidak heran jika banyak yang menggunakannya untuk mengobati jerawat, kutu air, hingga gigitan serangga.

Tea tree juga merupakan ingredients alami yang bermanfaat bagi pemilik kulit berminyak. Bahan ini tidak hanya membantu mengurangi produksi minyak berlebih, tetapi juga memberikan efek anti-inflamasi yang menenangkan. Ini akan sangat efektif jika Anda mengalami jerawat yang meradang karena kulit berminyak.

Tea tree bisa ditemukan dalam berbagai jenis produk perawatan kecantikan. Salah satunya dalam bentuk hydrating toner.

Oriflame Comforting Facial Toner, Salah Satu Pilihan Toner untuk Kulit Sensitif

Oriflame Comforting Facial Toner

Bagi Anda yang memiliki masalah kulit sensitif, Anda bisa melengkapi perawatan kulit harian dengan menggunakan Oriflame Comforting Facial Toner. Toner satu ini memiliki lima manfaat yang bisa dirasakan hanya dengan menggunakan 1 produk saja. Selain menenangkan kulit, penggunaan secara rutin bisa membuat kulit terlihat lebih halus, cerah, nyaman, ternutrisi, dan tetap terhidrasi.

Temukan berbagai produk terbaik termasuk toner untuk kulit berminyak hanya di Oriflame. Cek katalog lengkap di situs id.oriflame.com!