4 Alasan Mengapa Harus Pakai Cushion Foundation

Ingin coba cushion foundation namun belum yakin betul alasannya? Lanjutkan baca artikel ini agar Anda yakin!

Sebagai beauty lover, tentu Anda sudah pernah dengar tentang cushion foundation. Bulan ini, bersamaan dengan rilisnya Giordani Gold Divine Touch Cushion Foundation, kami ingin mengajak Anda untuk memahami alasan mengapa cushion foundation adalah produk makeup yang wajib dimiliki!

1. Sempurna untuk tampilan ringan dan segar alami
Untuk pencinta tampilan no-makeup makeup look, cushion foundation merupakan pilihan yang sempurna. Cushion foundation kami memberi hasil akhir matte yang ringan dan natural untuk tampilan kulit tampak segar alami dengan mudah. 

2. Intensitasnya mudah ditambah
Cushion foundation terkenal memiliki coverage lebih halus dibanding foundation cair atau padat. Hal ini disebabkan salah satunya karena cushion dan sponsnya yang sudah dirancang sedemikian rupa untuk menyerap jumlah foundation yang pas setiap Anda menekannya. Dengan begini, Anda bisa mengontrol intensitasnya dan tidak perlu khawatir mengaplikasikan terlalu banyak di kulit. Satu lapis untuk tampilan glowing yang ringan, dan tambahkan sesuai keinginan jika ingin intensitas yang lebih menyeluruh.

3. Kandungannya membantu menjaga nutrisi kulit
Foundation jenis ini biasanya memiliki bahan-bahan dengan fungsi perawatan yang baik, seperti membantu menyeimbangkan warna kulit, menjaga tampilan kulit tampak halus dan menciptakan tampilan kulit yang tampak segar. Contohnya, Giordani Gold Divine Touch Foundation mengandung hyaluronic acid yang dapat membantu melembapkan kulit dan menjaganya tetap lembut, terasa kenyal dan terhidrasi dan SkinCherish Blend yang mengandung ekstrak natural dari sea water, apricot, teh hijau dan labu yang bekerja membantu menjaga nutrisi kulit, berdasarkan kandungan bahan.

4. Cocok untuk Anda yang ringkas
Ingin tampil flawless tanpa banyak ribet? Cushion foundation jawabannya! Dalam satu produk, Anda sudah mendapatkan satu buah compact, lengkap dengan kaca, spons aplikator dan cushion-nya. Sangat praktis karena Anda bisa menggunakannya untuk touch-up di mana saja, bisa diisi ulang saat habis, dan tidak perlu brush atau spons tambahan karena semua sudah ada dalam compact tersebut. Yes, please! 



Words by: