Skip to main content Skip to main menu Skip to search
  1. Home
  2. Pusat Bantuan
  3. Order, Keluhan & Pengembalian, Pengiriman
  4. Bagaimana cara melakukan pembatalan Order dan kebijakan biaya pembatalan order?

Bagaimana cara melakukan pembatalan Order dan kebijakan biaya pembatalan order?

Untuk pembatalan order Anda dapat melakukannya secara mandiri, dengan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Masuk ke menu riwayat order atau klik link berikut: https://id.oriflame.com/mypages/order/order-history
2. Pilih nomor order yang ingin dilakukan pembatalan
3. Scroll kebawah dan pilih pembatalan order
4. Akan muncul keterangan tentang ketentuan pembatalan order, jika ingin lanjut pilih “YA”
5. Maka order Anda berhasil dilakukan pembatalan
 
Untuk tutorialnya dapat dilihat pada video dibawah ini:

 
Tetapi jika order Anda sudah tidak bisa dilakukan pembatalan secara mandiri, maka Anda dapat melakukan pengajuan ke Oriflame Care melalui link berikut: https://id.oriflame.com/customer-service/contact-us atau email cc@oriflame.com dengan menginfokan nomor order dan alasan pembatalan order, Tim Oriflame Care akan meninjau permintaan pembatalan Anda dan memberikan updatenya dengan SLA yang berlaku yaitu maksimal 2 hari kerja.
 
Jika terdapat pembatalan order lebih dari 3 kali dalam 1 bulan, maka pembatalan order ke-4 dan seterusnya dalam 1 bulan yang sama akan dikenakan biaya sebesar Rp 50.000,- per order, dan biaya tersebut akan otomatis muncul pada keranjang belanja Anda dan tidak dapat dihilangkan atau dihapuskan.
Anda dapat melihat historical order Anda atau pembatalan order Anda pada menu riwayat order https://id.oriflame.com/mypages/order/order-history