Skincare
Home

Cara Mudah Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah

Diterbitkan: 18/06/2024

Pernahkah kamu merasa perih di bagian bibir saat minum dan tersenyum? Jika iya, itu karena bibir kering dan pecah-pecah. Bibir yang kering dan pecah-pecah bisa terjadi karena banyak sebab. Mulai dari pengaruh cuaca hingga kebiasaan sehari-hari.
Kamu mungkin tidak menyangka cuaca dingin maupun cuaca kering bisa membuat bibir kering dan pecah-pecah, bahkan hingga mengelupas. Hal ini karena berkurangnya kelembapan di bibir karena faktor tersebut.
Selain itu, bibir bisa menjadi kering dan pecah-pecah karena kebiasaan memakai lipstik, dehidrasi atau kekurangan cairan tubuh, hingga karena pengaruh obat-obatan yang diminum. Untuk itu, kamu perlu melakukan perawatan bibir atau lip care. Caranya adalah menggunakan krim atau pelembap bibir.

Manfaat Lip Care

Manfaat lip care adalah untuk menjaga kelembapan bibir, sehingga tidak kering dan menjadi pecah-pecah. Manfaat lip care yang lain adalah mencegah bibir menjadi gelap dan menjaganya tetap cerah.
Perlu kamu ingat, cara menggunakan lip care adalah dengan mengoleskannya ke seluruh permukaan bibir. Untuk hasil maksimal sebaiknya dilakukan setiap hari. Terutama bagi kamu yang sudah mengalami kulit bibir kering dan pecah-pecah. Sebab, manfaat lip care dilakukan setiap hari adalah mengembalikan kelembapan, kekenyalan, dan memberikan rona cerah pada bibir. Kamu tidak perlu khawatir, menggunakan lip care setiap hari aman bagi kesehatan bibir.

Cara Menggunakan Lip Care

Cara menggunakan lip care bisa dilakukan pagi dan malam hari pada satu hari. Tujuan melakukan lip care secara rutin setiap hari adalah juga untuk mengangkat sel kulit mati dan menyegarkannya.
Banyak produk lip care yang beredar di pasaran. Namun, bagi kamu yang mencari lip care terbaik bisa menggunakan Oriflame Tender Care Natural Balm. Lip care ini terbuat dari bahan-bahan alami seperti minyak bunga matahari, lilin lebah atau beeswax. Memiliki kandungan melembutkan, serta bebas wewangian.
Hebatnya merek lip care terbaik ini, selain aman dipakai setiap hari dan sesering mungkin di bibir, produk dengan kemasan ramah lingkungan, dengan kandungan plastik 20 persen lebih sedikit. Tidak hanya untuk bibir, lip care terbaik ini juga bisa diaplikasikan di bagian tubuh yang kering seperti tangan, alis, siku, dan kaki.
Rekomendasi Untukmu

Jika kamu suka dengan lip balm dengan aroma segar buah-buahan, ada Oriflame Tender Care Green Apple dengan kandungan Apple seed oil sebagai nutrisi bagi bibir. Cara menggunakan lip care dengan aroma apel yang menyenangkan ini sama seperti lip balm pada umumnya yakni bisa diaplikasikan setiap hari dan sesering mungkin di bibir dengan manfaat melembapkan.
Selain itu, ada juga Tender Care Raspberry dan Tender Care Blackcurrant yang memiliki aroma khas masing-masing. Kamu tinggal memilih lip balm sesuai aroma favorit untuk mendapatkan manfaat lip care yang maksimal bagi bibirmu. Jangan khawatir bagi kamu yang ingin merasakan tiga aroma sekaligus yakni Natural, Green Apple, dan Blackcurrant, kamu bisa memilih Oriflame Tender Care Collection.
Jadi tidak perlu ragu lagi memilih produk Oriflame untuk perawatan bibirmu.

Ruang Inspirasi

Kategori lain